Main Article Content

Sandra Dista Septia
Sukma Puspitorini
Novhirtamely Kahar

Abstract

Praktek Dokter Gigi Meidyanto  ini merupakan salah satu poliklinik yang ada di kota Jambi, yang  mulai beroperasi pada tahun 2012. Klinik ini membuka praktek setiap hari senin sampai dengan sabtu dan memiliki dua dokter gigi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membangun sistem pendukung keputusan berbasis kasus untuk penentuan tindakan dan obat pada pasien gigi. Aplikasi ini dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan berbasis data MySQL dengan text editor  yang berupa sublime text 3. Aplikasi ini menangani proses pengolahan data seperti pendaftaran pasien baru, dan pemeriksaan pasien. Input yang dikerjakan berupa data pasien, data keluhan, data diagnosis, data tindakan, data obat, dan pengujian yang akan menghasilkan output berupa laporan data kunjungan pasien. Manfaat dari  penelitian ini adalah memberikan kemudahan bagi dokter maupun petugas administrasi dalam mementukan tindakan dan obat pada pasien dan juga dapat menghemat waktu dalam memasukan data serta pembuatan laporan. Hasil dari penelitian ini pada tahun 2018 adalah ada 29 pasien, 9 jenis keluhan dengan jumlah 34 keluhan, 9 jenis tindakan dengan jumlah tindakan 34, 9 jenis obat dengan jumlah 32 obat yang diresepkan. Keluhan pasien yang paling banyak ditemui pada tahun 2018 yaitu karang gigi dengan tindakan membesihkan karang gigi dan obat yang paling sering diresepkan yaitu Amoxilin, Asam mefemanat, dan Ctm.  Sedangkan hasil penelitian pada tahun 2019 adalah ada 11 pasien, 7 jenis keluhan dengan jumlah 13 keluhan, 7 jenis tindakan dengan jumlah 13 tindakan, 5 jenis obat dengan 15 jumlah obat yang diresepkan. Keluhan pasien yang paling banyak ditemui pada tahun 2019 yaitu karang gigi dengan tindakan membersihkan karang gigi dan obat yang paling sering diresepkan yaitu amoxili, dan ctm.

Article Details